[11.05.2021] Patchnote (Diupdate)
# 1

Halo Petualang,
Kami ingin memberikan info kepada kalian semua mengenai isi Patch terbaru yang diterapkan melalui Maintenance 11 Mei 2021 (Selasa).

 

Silakan cek isi dari patch yang telah diterapkan dan kami berharap melalui Update kali ini, petualang sekalian dapat menikmati petualangan yang lebih menarik lagi.

 

※ Karena semua Screenshot diambil pada saat test, jadi bisa terjadi perbedaan dengan Live Server yang sesungguhnya.
Jika terdapat perbedaan isi dari Patchnote dengan hal yang diterapkan di dalam game, silakan hubungi Support Center..

■ Sistem Harta Karun

Komentar Developer:

Piala yang konon memiliki kekuatan suci, cincin mutlak yang membuat pemiliknya menjadi agung, dan lampu ajaib yang dapat mengabulkan permohonan jika digosok.

Di dunia Black Desert, harta karun yang ada dalam legenda seperti di atas adalah impian dan menjadi dorongan untuk pergi bertualang. Jika selama ini kami menyajikan konten untuk pengalaman yang baru, kali ini kami bermaksud untuk menampilkan 'Harta Karun Orzeca' yang berisi impian yang mendebarkan.

Harta Karun Orzeca yang akan disajikan pertama kali adalah 'Ornette's Blessed Potion'. Ornette's Blessed Potion adalah sebuah 'Potion yang tidak pernah kering' yang berisi berkah roh dan tidak hanya memulihkan 1000 HP saat digunakan, tetapi juga dapat digunakan secara permanen cukup dengan satu buah saja. Untuk mendapatkan harta karun, dibutuhkan berbagai tindakan berdasarkan petunjuk-petunjuk yang ditinggalkan di 'Kebun Orzeca' sementara 'Ornette's Blessed Potion' dapat diperoleh dengan tingkat kesulitan yang tinggi karena sangat berharga dan nilainya sangat tinggi.

Tidak hanya Ornette's Blessed Potion, Harta Karun Orzeca yang beraneka ragam dan menarik akan terus diupdate. Level setiap harta karun rencananya akan berbeda menurut kemampuan yang dimiliki harta karun tersebut. Proses seperti ini berbeda dengan pengalaman yang ada selama ini sehingga dapat terasa asing, tetapi kami berharap ini dapat menjadi tujuan bagi petualang barumu. 

- Kami telah menambahkan Sistem Harta Karun Orzeca.
· Harta Karun dapat dijalankan dengan membangun Kebun Orzeca yang dapat dibangun saat Pos Komando di Teritorial Tingkat 8 atau ke atas.
· Kamu bisa mendapatkan Harta Karun Orzeca dengan mengumpulkan semua material melalui petunjuk-petunjuk yang tertinggal di Kebun Orzeca.

 

▷ Ornette's Blessed Potion

· Harta Karun pertama yakni Ornette's Blessed Potion juga dapat digunakan oleh karakter lain dalam Keluarga melalui Gudang di Teritorial.

 

■ Renewal Gurun Besar

Komentar Developer:

Karena konten-konten tambahan diupdate setelah update Gurun Besar, maka waktu petualangan gurun menjadi bertumpuk dan Purified Water sebanyak 40 menit sehari menjadi beban.
Agar para petualang dapat bertualang di Gurun Besar tanpa beban sambil menikmati konten lain, kami telah mengurangi waktu petualangan gurun dan meningkatkan semua hadiah Gurun Besar.

- Kami telah menyesuaikan tingkat kesulitan Gurun Besar sebelumnya dan mengubah namanya menjadi 'Gurun Besar: Imur'.
- Petualang yang telah menyelesaikan Quest Keluarga Gurun Besar 'Pembukaan Gurun' dapat masuk ke 'Gurun Besar: Imur' (tingkat kesulitan biasa).
ㆍPetualang yang menghentikan akses di Gurun Besar telah dipindahkan ke Desa.
ㆍKuil dan Kuil Besar di 'Gurun Besar: Imur' memiliki CP Rekomendasi yang sama dengan Gurun Besar sebelumnya, dan kami telah meningkatkan EXP dan Silver yang dapat diperoleh.

- Kamu dapat memiliki waktu petualangan gurun sampai dengan maksimal 5 jam.

- Waktu petualangan gurun yang bertambah saat menggunakan Purified Water berkurang menjadi setengahnya.
- Kami telah menyesuaikan waktu petualangan gurun yang dimiliki saat pertama kali memasuki gurun menjadi 1 jam.
ㆍ Jika terdapat Purified Water yang tersisa sebelum Maintenance, waktunya akan dipotong setengah. (Dari 40 menit → 20 menit)

- Kami telah meningkatkan hadiah yang dapat diperoleh di Gurun Besar berdasarkan penyesuaian waktu petualangan gurun.

ㆍ Kami telah meningkatkan Edana's Coin dan EXP yang dapat diperoleh saat mengalahkan monster di Gurun Besar dan meningkatkan Item Drop Rate untuk Skillbook, Trompet yang Rusak, dan Ancient Seed menjadi 2 kali lipat.

ㆍ Stamina yang dibutuhkan untuk Excavation meningkat dua kali lipat, dan kami telah meningkatkan Edana's Coin dan EXP yang dapat diperoleh.
ㆍ Kami telah meningkatkan peluang untuk memperoleh Edana's Coin dan Rune dengan grade lebih tinggi yang dapat diperoleh saat menaksir Jarahan yang dapat diperoleh dari mengalahkan monster Gurun Besar dan Excavation.
ㆍ Kami telah meningkatkan peluang untuk memperoleh Edana's Coin dan Rune dengan grade lebih tinggi yang dapat diperoleh dari Jejak Gurun Besar (Spoils).
ㆍ Stamina yang dibutuhkan untuk Persembahan Altar Batu Hitam meningkat 2 kali lipat, serta kami telah menyesuaikan agar Extra Entry Pass Kuil tidak muncul dan berdasarkan perubahan tersebut, hadiah yang dapat diperoleh telah ditingkatkan.
ㆍKami telah meningkatkan harga jual di Toko dari sebagian Item yang dapat diperoleh di Gurun Besar.

 

※ Target Item :

Titium Sculpture, Fogan Choral Sheet Music, Black Naga Spearhead, Multi-Hued Scale, Desert Moonlight Jewel, Crystal Key, Golden Hystria Mask, Frigid Ancient Fragment, Aakman Spectral Mirror, Non-Stop Spinning Compass, Scarlet Eye, Broken Sun and Aal, Solid Gold Censer, Blue Cactus Flower

- Kami telah menurunkan peluang untuk mendapatkan Item yang memberikan Quest yang berkaitan dengan mengalahkan monster di Gurun Besar dan telah menyesuaikan jumlah monster yang dikalahkan untuk menyelesaikan Quest tersebut menjadi separuhnya.
- Kami telah menurunkan HP dari Laytenn dan meningkatkan hadiah yang dapat diperoleh saat mengalahkannya.
- Item Extra Entry Pass Kuil dan Tambahan Jumlah untuk Masuk ke Kuil yang dimiliki telah dihapus.
- Kami telah meningkatkan pemakaian Edana's Coin dan Hadiah Persembahan yang bisa diperoleh dari Kuil Batu Hitam yang muncul saat mengalahkan Laytenn sebanyak 2 kali lipat.

ㆍPerubahan ini akan diterapkan setelah Maintenance yang dijadwalkan pada 18 Mei. (Ditambahkan pada 11 Mei)
- Item yang dibutuhkan untuk Buku Koleksi 'Gurun Tiada Akhir' telah diubah agar juga dapat diperoleh di 'Gurun Besar : Imur'.
- Tidak dapat masuk ke Gurun Besar dengan karakter lain dalam Keluarga kalau ada karakter yang sedang berada di Gurun Besar.
ㆍ Tidak diterapkan apabila menghentikan akses di Oasis.

- Apabila berpindah atau mengakses kembali ke Lobi dari Gurun Besar, atau kalau konten lain seperti Arena dan Boss Rush terhenti, kamu akan berpindah ke Stage sebelum masuk ke Gurun Besar.
ㆍKami telah meningkatkan peluang untuk memperoleh Edana's Coin dan Silver, Skillbook, serta Rune dengan grade lebih tinggi yang dapat diperoleh di 'Tanah Keberanian : Gurun' berdasarkan perubahan waktu petualangan gurun.

 

- Update Kuil Gurun Besar:
ㆍKami telah melakukan beberapa perubahan untuk setiap Kuil.

Kuil Serrett : Kami telah melakukan perubahan agar Tingkat Polusi Kuil terus meningkat setelah Boss Elten muncul.
 
Kuil Thukar : Kami telah menambahkan sisa waktu sebanyak 7 menit hingga Kuil Thukar selesai.

Kuil Luinass : Kami telah menambahkan sisa waktu sebanyak 5 menit hingga Kuil Luinass selesai.

Kuil Desterio : Hadiah tiap tingkat penghancuran bagian tubuh Patung Penyu di Kuil Desterio telah dihapus dan kami telah melakukan perubahan agar kamu dapat menyelesaikan misi dan memperoleh hadiah dengan menghancurkan seluruh baigan tubuhnya dalam batas waktu.

Kuil Shayla : Kami telah mengubah struktur interior dan cara pelaksanaan Kuil Shayla. Kami telah menambahkan sisa waktu sebanyak 5 menit hingga Kuil Shayla selesai.

Kuil Ohm : Kami telah menyesuaikan Syarat CP dan menambahkan fungsi Auto-Gathering di Kuil Ohm. 

ㆍ(Auto-Gathering di Kuil Ohm) Jika menggunakan Mode Combat di Quick Slot, kamu dapat menggunakan fitur Auto-Gathering dengan menggeser tombol Auto-Combat ke atas. (Ditambahkan pada 11 Mei)

 

- Perubahan Hadiah Quest Gurun Besar
ㆍ Kami telah mengubah Extra Entry Pass Kuil yang dapat diperoleh melalui Cerita Gurun Besar seperti 'Sihir yang terlarang', 'Penyusup, Bandit Gahaz ’, ‘Tidak bisa diam seperti ini saja!' menjadi Edana's Coin.
ㆍ Kami telah mengubah Rune yang dipastikan sebagai hadiah penyelesaian Kuil dan Kuil Besar menjadi Mysterious Temple Rune.
ㆍ Kamu dapat mengecek Grade dan jenis Mysterious Temple Rune saat digunakan.

 

■ Konstelasi Baru

Komentar Developer:

Halo petualang!
Kami mengucapkan terima kasih sebanyak-banyaknya karena para Petualang telah memberikan ulasan positif tentang konten Konstelasi.

Berkat dukungan para Petualang, kami telah menambahkan Konstelasi Giant yang melambangkan cita-cita dan usaha, Konstelasi Black Dragon yang sensitif, tetapi mudah bergaul serta juga polos, yang selalu berdiri di atas orang lain, dan Konstelasi Goblin yang melambangkan kepandaian berbicara, ketamakan, dan kecerdasan.

Carilah Konstelasi yang Kehilangan Cahaya yang baru ditambahkan untuk mendapatkan lebih banyak hadiah dan keberuntungan. 

- Kami telah menambahkan Kuil Konstelasi baru yaitu Giant, Black Dragon dan Goblin.

- Kami telah menambahkan pengetahuan baru berdasarkan penemuan Konstelasi baru.
  ㆍ Konstelasi Giant
  ㆍ Konstelasi Black Dragon
  ㆍ Konstelasi Goblin

- Kami telah menambahkan title baru berdasarkan penemuan Konstelasi baru.
  ㆍ Konstelasi Giant
  ㆍ Konstelasi Black Dragon
  ㆍ Konstelasi Goblin

 

■ Sistem Penggunaan Konten Sekaligus

Komentar Developer:

Kami ingin memperkenalkan Sistem Penggunaan Konten Sekaligus yang telah diminta oleh banyak Petualang, di mana kamu dapat menikmati berbagai konten saat sedang melakukan Auto-Hunt.

Apa itu Sistem Penggunaan Konten Sekaligus?
Sistem Penggunaan Konten Sekaligus adalah sistem di mana kamu dapat menggunakan Arena, Ramoness, sampai Merchantry saat sedang melakukan Auto-Hunt atau Gathering.
Kamu juga dapat memperoleh EXP dan hadiah melalui Hunting dan Gathering sambil menggunakan berbagai macam konten.

Kami telah menambahkan sistem ini agar kamu tidak hanya mengulang konten yang dibatasi, tetapi juga dapat menikmati berbagai macam konten untuk perkembangan karakter kamu. Kami mendukung perjalanan menyenangkan para Petualang.

- Kamu dapat menikmati Arena, Ramoness Arena dan Merchantry sambil melakukan Field Hunting, Gathering, Mining atau Logging.
- Auto-Gathering/Mining/Logging dapat dilakukan dalam keadaan memiliki cukup Stamina.
※ Auto-Gathering akan dihentikan apabila seluruh Stamina habis.
- Teritorial dan Merchantry dapat digunakan saat sedang melakukan Auto-Hunt dan Auto-Gathering.
- Apabila Auto-Hunt atau Auto-Gathering tidak dipertahankan selama 3 menit atau lebih setelah memasuki Teritorial, Stamina tidak akan terpakai serta EXP dan Item tidak akan diperoleh.
- Akan diterapkan kalau Syarat Penyelesaian Quest yang sedang diproses juga dipertahankan selama 3 menit atau ke atas.
- Namun, tidak diterapkan apabila CP rata-rata karakter lebih rendah daripada NPC yang merupakan lawan Quest atau tidak memenuhi syarat walaupun dipertahankan selama 3 menit atau lebih.
- Kamu tidak dapat menjalankan Auto-Hunt dan Auto-Gathering saat sedang menggunakan konten Tanah Keberanian di Gurun Besar, Boss Rush, dan Situs Kuno.

- Kamu dapat menggunakan Arena, Ramoness, Teritorial, dan Merchantry saat sedang melakukan Auto Hunt di Zona Hadum.

 

■ Sistem Pembukaan Konten

Komentar Developer:

Kami terus berusaha mencari cara perbaikan untuk memudahkan dalam mengetahui syarat pembukaan konten yang dikelola dengan berbagai syarat, seperti level karakter, CP, Quest Utama, dan lain-lain untuk memperbaiki keadaan di mana perolehan informasi terasa rumit karena di masa-masa awal perkembangan banyak konten yang terbuka secara bersamaan.

Ke depannya kami berencana untuk melakukan perubahan agar konten dapat dibuka secara berurutan mengikuti Quest Utama yang merupakan inti Black Desert Mobile, dan berbagai fungsi kenyamanan akan dijalankan dengan cara dibuka menurut Black Spirit Level seperti saat ini.

Jika menyentuh tombol yang berada di kiri bawah menu utama, kamu dapat mengecek kapan masing-masing konten terbuka dan informasi detialnya. Kami akan selalu berusaha sebaik-baiknya agar kami dapat menyiapkan perjalanan yang menyenangkan bagi para Petualang dan Petualang baru.

- Konten Match yang masing-masing memiliki syarat pembukaan yang berbeda, seperti level karakter, CP, dan lain-lain telah disesuaikan menurut progres Quest Utama.
· Ranked Arena : Kalahkan [Elit : Surai Hitam], Calpheon Utara
· Normal Arena : Kalahkan [Elit: Kelcas], Perbatasan Netral
· Friendly Arena : Kalahkan [Elit: Kelcas], Perbatasan Netral
· Ramoness : Kalahkan [Elit : Hexe Marie], Calpheon Barat Daya
※ Walau kamu sudah sedang menikmati konten Match sebelumnya, kami mohon kepada para Petualang yang belum mencapai progres Quest Utama di atas untuk melakukannya.

 

- Bangunan di bawah yang hanya dapat dibangun dengan melakukan Upgrade Pos Komando sampai tingkat tertentu telah disesuaikan menurut progres Quest Utama.
· Altar Relic Kuno : Kalahkan [Elit : Hexe Marie], Calpheon Barat Daya
· Buku Koleksi : Kalahkan [Elit: Orgoh], Perbatasan Netral
· Patrigio : Kalahkan [Elit: Orgoh], Perbatasan Netral
· Enchantment : Kalahkan [Elit: Gehaku], Calpheon Tenggara
· World Boss : Kalahkan [Elit: Kelcas], Perbatasan Netral (Syarat masuk Altar Hidung Merah dan Persembunyian Giath yang dulunya dapat dimasuki oleh Karakter Lv. 35 ke atas berubah menjadi Kalahkan [Elit: Kelcas], Perbatasan Netral. World Boss lain juga menerapkan mengalahkan Kelcas sebagai perasyaratan pendahuluan dengan mempertahankan syarat sebelumnya.)

- Untuk kelancaran penetapan petualang baru/kembali, kami berencana untuk melakukan penyesuaian berbagai Event dan Sistem yang ada untuk membantu berlatih menggunakan bermacam-macam konten.
· Berbagai Event untuk Petualang Baru/Kembali
· seperti Hadum/Gurun Besar yang diterapkan untuk membantu berlatih menggunakan konten tetap dipertahankan.

 

■ Kunoichi
- Kami telah memperbaiki isu di mana sesekali Kunoichi terselip di sela-sela saat menggunakan Skill Viper Strike.
- Kami telah memperbaiki isu di mana Skill Viper Striker teleport ke target yang berada di ketinggain yang sangat berbeda.

 

■ Fitur Pengaturan Memo

· Kami telah menambahkan fungsi memo bagi tiap karakter pada kiri atas jendela Pilih Karakter dan jendela Preview Gear yang Dipasang.

 

■ Fitur Pengaturan Memo

※ Kamu harus memiliki Bengkel Alkimia dengan Level 10 atau ke atas untuk membuat Jumbo HP Potion dan X-Large HP Potion.

- Kami telah mengubah tombol 'Masuk' menjadi tombol 'Rekrut Pekerja' agar kamu lebih mudah mengetahui kalau kamu dapat merekrut Pekerja di Pub, Teritorial.
- Kami telah melakukan penyesuaian agar kamu tidak dapat memperoleh Black Stone melalui [Konten Teritorial] saat Tempat Pemurnian sedang diupgrade.

 

■ Gurun Besar
- Kami telah memperbaiki isu di mana pesan 'Target interaksi yang tidak benar.' yang muncul meski telah menyentuh ikon '!' pada balon dialog Black Spirit saat Excavation dan Excavation tidak berlangsung.
- Kami telah melakukan pembaruan agar jika karakter diam untuk beberapa waktu akan kembali ke Oasis terdekat saat berada di Gurun Besar.

※ Hanya aktif saat mengaktifkan Mode Hemat Daya (ON) di Pengaturan - Game, dan tidak akan beroperasi saat Mode Hemat Daya tidak aktif (Off). (Ditambahkan pada 20 Mei)

 

■ Ramoness
- Kami telah memperbarui desain pesan agar kamu dapat membedakan kawan dan lawan dengan jelas.
- Kami telah memperbaiki isu di mana Helmet dari karakter lain yang tidak memasang hiasan kepala tidak ditampilkan di jendela Ramoness Arena.

 

■ Mode Penonton Ramoness
- Kami telah memperbarui agar penonton dapat membedakan tim A dan B dengan mudah.
- Kami telah menambahkan tombol 'Overall View' agar penonton dapat melihat medan perang dengan sekaligus.
- Kami telah memperbarui agar kamu dapat melihat HP Ballista dari kedua tim Untuk Ballista Battle.
- Kami telah menambahkan penanda agar kamu dapat mengetahui pemain yang memperoleh poin tertinggi untuk tiap tim.
- Kami telah memperbaiki isu di mana tombol Kamera dan Ikon Buff terlihat tumpang-tindih.

 

■ Quest Perkembangan
- Tombol Quest Perkembangan yang ada di sebelah kanan atas telah dipindah ke sebelah kiri atas (Kanan Minimap).

 

■ Skillbook
- Grade 'Novice-Master Skillbook x10 Chest' telah diubah dari Grade Unique menjadi Rare. (Isi Chest tidak berubah.)

 

■ Path of Glory
- Kami telah melakukan pembaruan agar dapat melakukan transfer ke Emblem dengan Lv.4 atau di atasnya juga.

 

■ Menara Pelatihan
- Kami telah melakukan pembaruan agar jika ada menara yang pelatihannya telah selesai dapat langsung berpindah ke menara tersebut saat membuka jendela Menara Pelatihan.

 

■ Perintah Khusus
- Kami telah mengubah warna widget Quest Perintah Khusus menjadi warna hijau.

 

■ Class
▷ Umum
- Kami telah melakukan perbaikan pada isu di mana bagian dada terlihat tembus pandang saat mengenakan Outfit Kibelius dan Summer Azure untuk beberapa bentuk badan.
- Kami telah memperbaiki isu di mana UI muncul seperti dapat mengubah rambut yang sebenarnya tidak bisa diubah.

 

▷ Sorceress
- Kami telah memperbaiki isu pada bagian bulu yang terlihat terlalu putih pada Lucien Blanc Outfit / Awakening Weapon.

 

▷ Kunoichi
- Kami telah memperbaiki isu di mana bayangan wajah tidak natural saat memasuki daerah yang gelap.
- Kami telah memperbaiki isu di mana sebagian rambut tertutup di bawah kulit saat mengikat rambut.
- Kami telah memperbaiki isu di mana bola mata terlihat saat berada di semak-semak.

 

■ Pengetahuan Hadum
Kami telah memperbaiki isu di mana pengetahuan Hadum [Daerah Gahaz Valencia Utara] tidak mempengaruhi total pengetahuan.

 

■ Pengutusan Merchantry
- Kami telah melakukan perbaikan pada isu di mana tidak dapat mengutus Merchantry dalam kasus tertentu.

 

■ Boss Rush
- Kami telah melakukan perbaikan pada isu di mana saat menggunakan Special Boss Rush Pass, pesan telah mendapatkannya tidak muncul.

 

■ Quest
- Kami telah melakukan perbaikan isu di mana persyaratan Quest yang menggunakan item dapat selesai dengan dibuang atau dijual.

 

■ Lucky Shop
- Kami telah melakukan pembaruan agar dapat melewati animasi jika menyentuh layar setelah mengundi sebanyak 10 kali di Lucky Shop.

 

■ Skill Black Spirit
- Kami telah melakukan perbaikan isu di mana saat karakter login sesekali Cooldown dari Skill Black Spirit tidak ada.

 

■ Konstelasi
- Kami telah melakukan perbaikan pada isu di mana sesekali HP karakter tidak diperbarui saat karakter Keluarga mati saat menjelajahi Konstelasi.

 

■ Totem
- Kami telah melakukan perbaikan pada isu di mana Cooldown dari Skill Second Wind yang merupakan efek dari pemasangan Totem ditampilkan secara tidak normal.

 

■ Guild
- Kami telah melakukan perbaikan pada isu di mana Dana Guild yang diperlukan untuk Level saat ini dan Level Up berikutnya setelah meningkatkan level Teknik Pelatihan Ogre, Pelatihan Elephant, Pengetahuan Improvisasi Meriam tidak diperbarui di layar Skill Guild.

 

■ Pengetahuan
- Kami telah melakukan perbaikan pada isu di mana pengetahuan yang sudah didapat muncul saat mengurutkan pengetahuan yang belum didapat pada Pengetahuan.

 

■ Poin Kontribusi
- Kami telah menghapus kalimat yang berhubungan dengan "Sewa Relic" pada kalimat yang muncul saat menyentuh Poin Kontribusi di layar Resource.

 

■ Guild
- Kami telah melakukan perbaikan pada isu di mana 'Tidak bergabung di Guild' dapat terlihat saat mengecek informasi anggota dari Guild yang sama di Guild Chat.

 

■ Combat Plus
- Kami telah memperbaiki isu di mana tombol Bangkit Gratis 10x dan Bangkit dengan Pearl muncul di Situs Kuno dan Stage World Boss saat menggunakan Combat Plus.

 

■ Pearl Shop
- Penjualan produk berikut akan selesai pada Maintenance yang dijadwalkan pada 18 Mei.
· Dark Matter Stone

 

■ Jadwal Berakhirnya Event [Pelatihan Khusus Elgriffin]
- Event [Pelatihan Khusus Elgriffin] akan selesai pada 24 Mei (Senin), pukul 23:59.
・Mohon selesaikan semuanya jika terdapat hadiah yang belum diambil atau memiliki Quest yang belum selesai sebelum eventnya berakhir.

 

■ Tindakan Berdasarkan Penghapusan Toko Penyewaan Poin Kontribusi
- Melalui Update hari ini, Relic yang disewa telah diambil kembali dan seluruh Poin Konstribusi yang digunakan untuk menyewa telah dijumlah dan diberikan ke Kotak Surat.

 

■ Hadiah Black Spirit per Level
- Kami akan menambahakan 'Hadiah Black Spirit per Level' pada Quest Black Spirit / Quest Black Spirit Hadum setelah maintenance yang dijadwalkan pada 18 Mei.

 

■ Isu Hadiah Mode Black Spirit yang Tidak Terambil
- Apabila daerah Garis Terdepan berubah seperti dalam Update tanggal 4 Mei (Dari Pangkalah Rahasia Bandit Gahaz menjadi Desa Velia), standar CP dari Stage berubah, terdapat kemungkinan kamu tidak bisa memperoleh hadiah Mode Black Spirit.
※ CP daerah yang terpilih sebagai Daerah Garis Terdepan akan meningkat dan karena daerah Garis Terdepan (Elion) sebelum update turun drastis, maka kamu tidak bisa mendapat hadiah.
・Dari antara petualang yang login sebelum Maintenance hari ini, para petualang yang tidak dapat memperoleh hadiah Mode Balck Spirit dikarenakan oleh perubahan Daerah Garis Terdepan, telah diberikan [Kepingan Dadu Black Spirit] x33 dan [Black Spirit Plus (3 hari)] x1 ke kotak surat.
・Surat ini dapat diterima sampai sebelum Maintenance tanggal 18 Mei.

 

■ Pra-pemberitahuan Berubahnya Sebagian Syarat Penyelesaian Quest
- Karena Node Mangement dihapus, syarat penyelesaian Quest di bawah akan mengalami perubahan setelah Maintenance pada tanggal 18 Mei.
・[Selesaikan Quest Perkembangan, 'Al Rhundi, Boss Reruntuhan Kastil'] dari antara Quest untuk memperoleh Surat Izin Masuk Glish.
・ [Selesaikan Quest Perkembangan 'Black Spirit 6'] yang diperlukan untuk Surat Izin Masuk Calpheon Barat Daya

 

■ Selesainya Sebagian Quest Perkembangan (Setelah Maintenance 18 Mei)

Komentar Developer:

Konten Quest Perkembangan yang dapat dijalankan pada awal permainan adalah konten untuk membantu para petualang mempelajari konten Black Desert Mobile yang beragam.
Kami sedang menyesuaikan waktu pembukaan dari berbagai konten untuk mengurangi beban yang muncul karena harus mempelajari konten lain saat periode awal permainan di mana petualang harus mempelajari faktor perkembangan dasar seperti Gear Enhancement, Dark Energy dan lain-lain.
Dalam proses pemangkasan konten secara menyeluruh, Quest di atas telah diakhiri dan kami berencana untuk menyiapkan konten yang akan lebih membantu dalam perkembangan.

- Sebagian yang diterapkan dengan tujuan membantu pembelajaran beberapa konten seperti Teritorial, Pengetauan Boss dan lain-lain akan berakhir.
· 3 jenis Quest Perkembangan Karakter/Teritorial/Gear yang muncul di bagian kanan atas setelah mengalahkan [Elit: Giath] akan berakhir.

■ Event Baru
- Perayaan Update Konstelasi Giant, Black Dragon, dan Goblin! Misi Konstelasi
・Periode Event: Setelah Maintenance 11 Mei (Selasa) - 24 Mei (Senin), pukul 23:59
- Pilihlah Tali Keberuntungan!
・Periode Event: Setelah Maintenance 11 Mei (Selasa) - 17 Mei (Senin), pukul 23:59

 

■ Event yang Berakhir
- Event Outlaw Zone
- Kunoichi Launch Gift
- Event Pencapaian Misi Harian Kunoichi

 

※ Produk yang penjualannya akan berakhir sampai "Pemberitahuan Selanjutnya" akan diumumkan terpisah di Patch Note melalui "Produk yang penjualannya telah berakhir".
※ Produk yang periode penjulannya telah ditentukan dapat dicek di penjelasan produk di Pearl Shop di ingame.

 

■ Produk Baru
▷ Pearl Shop > Pearl & Black Pearl > Special Package
- 1,232 Pearls + Lucky Shop
- 2,055 Pearls + Lucky Shop
- 4,115 Pearls + Lucky Shop

 

▷ Pearl Shop > Lucky Shop

 

■ Outfit Baru (Black Pearl)
- Brut Lancelot(Armor)
- Marod Star(Armor)
- Jungle Beast(Armor)
- Solaria(Armor)
- Fairybleu(Armor)
- Tundra Warden(Armor)
- Iron Thorn(Armor)
- Ataraxia(Armor)
- Aran(Armor)
- Syahzar(Armor)
- Peach Blossom(Armor)
- Tick-Tock Great Detective(Armor)
- Messenger of Adùir(Armor)
- Mezari(Armor)
- Adamant(Armor)

 

■ Penjualan Berakhir
- Produk Diskon Minggu Ini (Setelah Maintenance 4 Mei - Sebelum Maintenance 11 Mei)
ㆍ Relic Fragment x200,000
ㆍ Shakatu Exchange Certificate x5,000
ㆍ Ancient Tablet x7,500

2021-05-11 00:00
America
Black Desert Mobile
TOP
TOP